10 Serial TV Keren yang Berakhir Masa Tayangnya Tahun 2018
Banyak serial televisi Hollywood keren yang ditayangkan di televisi Amerika Serikat. Sebagian dari kita juga adalah penggemar serial tersebut dan berkesempatan menontonnya secara streaming. Sayang, tahun ini akan menjadi tahun terakhir bagi serial-serial keren tersebut menghibur kita. Meski alur ceritanya masih menarik untuk diikuti, namun karena rating yang terus menurun, ditambah lagi biaya produksi yang makin mahal, maka produksi serial tersebut harus dihentikan.
Sangat disayangkan. Tapi apa mau dikata? Meski para fans protes, tetapi keputusan produser serial tersebut sudah bulat.
Buat Anda yang suka menonton serial televisi Hollywood, berikut ini adalah 10 serial televisi keren yang masa tayangnya terpaksa berakhir tahun ini. Serial apa saja ya?
1.SCORPION
Serial pertama yang perjalanan harus berakhir tahun ini adalah Scorpion. Serial produksi CBS bergenre drama-eksyen ini merupakan adaptasi dari kisah nyata ahli komputer Walter O'Brien, pendiri Scorpion Computer Services Inc, yang membantu FBI dalam melacak pelaku peledakan bom di acara Boston Marathon (2013). Berkat teknologi yang diciptakannya, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku bom tersebut.
Serial ini mengisahkan tentang Walter O'Brien (diperani Elyes Gabel) bersama timnya bekerja sama untuk membantu polisi memecahkan masalah yang sangat kompleks untuk menyelamatkan jiwa banyak orang.
Serial Scorpion tayang perdana di CBS tanggal 22 September 2014 dan segera meraih penonton yang cukup banyak. Season pertama ditonton lebih dari 13.63 juta penonton. Selain ditonton di televisi, Scorpion pun tercatat sebagai serial televisi produksi CBS yang paling banyak ditonton via-streaming.
Sayang, meski penontonnya cukup banyak, namun CBS akhirnya memutuskan untuk menghentikan produksi serial Scorpion setelah serial ini mengalami penurunan penonton di Season Ketiga. Di season tersebut, total penonton yang menyaksikan serial ini tinggal 10 juta penonton. Melihat penurunan penonotn yang signifikan, maka CBS memutuskan penghentian tersebut.
Season Keempat Scorpion terakhir tayang 16 April 2017 dan merupakan episode ke-93 dari total 4 Season.
2. QUANTICO
Quantico adalah drama-thriller produksi ABC yang sangat keren. Serial ini menggaet aktris India Priyanka Chopra sebagai pemeran utama. Di serial ini Chopra berperan sebagai Alex Parrish, seorang anggota FBI yang baru bergabung di FBI dan menjadi tersangka utama dalam kasus serangan teroris di Terminal Grand Central.
Serial ini terbilang unik karena menampilkan 2 alur yang berjalan pararel : alur kejadian masa kini (di mana Parrish berusaha membuktikan ketidak-bersalahannya dalam kasus serangan teroris tersebut) dan kejadian masa lalu (saat Parrish baru baru diterima FBI dan menjalani pelatihan di Akademi FBI di Quantico).
Serial ini tidak saja mengangkat nama Chopra ke dunia internasional (serial Quantico merupakan pengalaman pertama Chopra bermain di film bertaraf internasional), namun juga membuahkan penghargaan Favorite Actress di ajang New TV Series (2016) dan Favorite Dramatic TV Actress di Ajang People's Choice Award. Penghargaan ini merupakan penghargaan pertama yang diterima oleh artis dari Asia Selatan.
Sayangnya, meski serial ini cukup sukses dan meraih banyak penghargaan, tapi jumlah penontonnya terus menurun. Pada Season Pertama, serial ini berhasil menarik 7.14 juta penonton setiap episodenya. Namun memasuki Season Kedua, penontonnya menurun hingga rata-rata hanya meraup 2.72 juta penonton.
Ketika Season Ketiga tidak menampakkan penambahan penonton yang cukup baik, ABC akhirnya memutuskan untuk menghentikan produksi Season Ketiga. Saat ini Season Ketiga Quantico masih tayang sejak 26 April 2018 dan akan berakhir bulan September 2018.
Keputusan penghentian produksi Quantico jelas mengecewakan banyak penonton, terutama penonton di luar Amerika Serikat. Ditengarai para penggemar Quantico di luar Amerika - terutama Australia, Kanada, Perancis, dan India - jauh lebih banyak daripada di dalam Amerika sendiri. Jadi sangat disayangkan jika serial keren ini harus berakhir hanya lantaran penonton di Amerika Serikat tidak mengapresiasinya.
3. DESIGNATED SURVIVOR
Serial televisi bertema drama-politik karya David Guggenheim ini ditayangkan di jaringan televisi ABC tanggal 14 Desember 2015. Serial yang diperani Kiefer Sutherland ini segera meraih kesuksesan yang luar biasa. Selain ditonton lebih dari 10 juta orang per-episodenya, serial ini juga memenangi berbagai penghargaan bergengsi, terutama TV Guide (Most Exciting TV Series) dan Critic's Choice Television Awards (kategori Most Exciting New Series).
Serial ini mengisahkan tentang Thomas Kirkman (Kiefer Sutherland) - Sekretaris Negara Amerika Serikat - menjadi satu-satunya pejabat pemerintah Amerika yang masih hidup (designated survivor) setelah Presiden dan semua menterinya meninggal dalam sebuah aksi bom. Setelah dilantik menjadi Presiden, Kirkman baru menyadari kalau ada konspirasi tingkat tinggi yang mengancam nyawanya serta kestabilan negara.
Meski Season Pertama sempat meraih kesuksesan yang luar biasa, namun memasuki Season Kedua, serial ini mengalami penurunan rating yang sangat signifikan. Meski skenario telah mengalami perubahan, namun Season Kedua tidak tertolong. Rata-rata penonton hanya berkisar 3.9 juta penonto setiap episodenya.
Melihat hal itu, NBC akhirnya memutuskan untuk mengakhiri serial ini di Season Kedua saja. Dan episode terakhir serial ini (episode ke-43 dari total 2 Season) pun ditayangkan tanggal 27 September 2017.
Meski penayangannya sudah berakhir, tetapi diam-diam ABC saat ini sedang berdiskusi dengan Netflix untuk menghidupkan kembali serial ini. Hingga saat ini belum ada kepastian kapan Designated Survivor akan diproduksi lagi. Kita tunggu saja nanti.
4. TAKEN
Meski diadaptasi dari film trilogi terlaris di dunia, ternyata belum tentu mampu membuat serial ini berumur panjang. Taken merupakan adaptasi dari film berjudul sama yang sangat laris di tahun 2008 - 2014. Film layar lebar tersebut mengisahkan sepak-terjang Bryan Mills (diperani Liam Neeson), pensiunan CIA yang melawan para teroris.
Di versi televisi, karakter Bryan Mills diperani Clive Standen, dan mengisahkan tentang masa muda Bryan Mills sebelum kejadian di film layar lebar.
Secara rating, meski kritikus kurang menyukai serial ini, Taken terbilang memiliki penonton setia yang sangat banyak. Rata-rata episode ditonton tidak kurang dari 3 juta penonton. Sayang, sepanjang proses pembuatan serial ini, banyak konflik internal yang terjadi yang mempengaruhi proses pembuatan serial Taken. Diawali dengan mundurnya Alexander Cary - salah seorang produser serial Taken - karena perbedaan konsep produksi. Posisinya kemudian digantikan Greg Plageman.
Selanjutnya, satu-persatu artis pendukung serial ini pun mundur. Hanya Clive Standen dan Jennifer Beals saja yang menjadi dua artis pendukung yang tersisa. Dengan banyaknya masalah internal, maka NBC akhirnya memutuskan untuk menghentikan produksi serial ini di Season Kedua. Episode terakhir akan tayang 23 Juni 2018 mendatang.
5. LUCIFER
Serial drama-fantasi nyeleneh produksi Fox ini pertama kali ditayangkan tanggal 25 Januari 2016. Lucifer merupakan adaptasi dari komik The Sandman karya Mike Carey yang diproduksi percetakan Vertigo.
Serial ini mengisahkan tetnang Lucifer Morningstar (Tom Ellis), Sang Iblis yang bosan menjadi Pemimpin Neraka. Dia akhirnya meninggalkan tahtanya lalu hidup menjadi manusia biasa dan tinggal di Los Angeles dengan membuka sebuah klub malam bernama "Lux". Tanpa sengaja, Lucifer berkenalan dengan Detektif Chloe Decker (Lauren German) setelah mereka terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan. Lucifer kemudian memutuskan untuk membantu Chloe memecahkan kasus-kasus pembunuhan yang terjadi.
Saat pertama kali dirilis, serial Lucifer mendapat respon yang cukup positif dari penonton, meski banyak kritikus yang mengkritik alur ceritanya yang terlalu kaku lantaran mengikuti alur cerita standar investigasi polisi pada umumnya.
Memasuki Season Kedua, kritikus mulai memuji alur cerita Lucifer yang jauh lebih baik dan tidak sekaku yang pertama. Sayang, ketika jalan ceritanya sudah membaik, justru penonton mulai bosan dengan serial ini. Di Season Kedua, penonton serial ini menurun cukup signifikan. Hal ini mendorong Fox terpaksa mengurangi episode Season Kedua (dari 22 episode menjadi 18 episode), dan memindahkan 4 episode terakhir Season Kedua ke Season Ketiga.
Dan ketika hasil Season Ketiga jauh lebih buruk daripada Season Kedua, Fox akhirnya memutuskan untuk mengakhiri serial Lucifer di Season Ketiga saja. Sebelum Fox mengumumkan mengakhiri serial tersebut, Co-Produser Ildy Modrovich sempat menyebutkan kalau Fox punya rencana untuk memproduksi Season Keempat Luficer. Meski demikian, hingga episode terakhir Lucifer ditayangkan tanggal 14 Mei 2018 silam, tidak ada kelanjutan konfirmasi Fox mengenai pembuatan Season Keempat dari Lucifer.
6. THE EXORCIST
Sekuel dari film layar lebar berjudul sama yang sempat menghebohkan di tahun 1973 ini diperani Alfonso Herrera sebagai Pastor Thomas Ortega, dan Ben Daniels sebagai Pastor Marcus Keane. Berbeda dengan film layar lebarnya, serial ini mengisahkan tentang petualangan kedua pastor itu dalam menghancurkan kekuatan iblis yang menyebar di kota di Amerika.
Serial ini tayang perdana tanggal 23 September 2016 di jaringan televisi Fox dan mendapatkan respon yang positif dari penonton, dengan rata-rata setiap episode ditonton 3.15 juta penonton setiap minggunya. Serial ini pun bahkan mendapat tanggapan yang sangat baik dari para kritikus, serta memenangi beberapa penghargaan di ajang penghargaan bergengsi.
Namun memasuki Season kedua, jumlah penonton menurun cukup signifikan, di mana rata-rata episode hanya ditonton oleh 1.9 juta penonton saja. Melihat hal ini, Fox langsung memutuskan untuk menghentikan produksi serial The Exorcist. Banyak pihak berpendapat kalau keputusan Fox terlalu terburu-buru, mengingat respon penonton masih sangat baik (meski jumlah penontonnya menurun). Meski demikian, keputusan sudah diambil, dan Fox tidak berencana mengubah keputusannya.
Serial The Exorcist telah berakhir masa penayangannya, di mana episode terakhir serial ini (Season Kedua episode 10) ditayangkan tanggal 15 Desember 2017.
7. SHADES OF BLUE
Serial televisi produksi NBC ini sangat menarik perhatian banyak orang lantaran aktris dan penyanyi Jennifer Lopez menjadi pemeran utama serial ini. Selain Lopez, artis papan atas pendukung serial ini adalah Ray Liotta, Drea de Matteo, Warren Kole, dan Vincent Laresca.
Kisah serial ini juga menarik : Lopez berperan sebagai Detektif Harlee Santos, seorang polisi korup di kesatuan NYPD Precinct ke-64, Brooklyn. Kesatuan tersebut dipimpin oleh Letnan Matt Wozniak (Ray Liotta) yang juga korup dan merupakan incaran kesatuan Anti Korupsi FBI. Dalam satu kesempatan Santos dijebak oleh FBI dan dipaksa menjadi informan untuk mengumpulkan semua informasi yang dapat dijadikan bukti untuk membekuk Matt Wozniak. Demi menyelamatkan dirinya, Santos setuju membantu FBI. Tetapi Matt bukanlah orang bodoh, karena dia segera menyadari keterlibatan Santos dengan FBI.
Keterlibatan Jennifer Lopez dalam serial ini sedikit-banyak meningkatkan rating serial ini. Banyak kritikus memuji akting Lopez yang menawan, namun tidak menganggap serial Shades of Blue terlalu spesial, mengingat alur cerita serial ini sudah terlalu umum (ingat serial televisi The Shield dan The Wire yang sempat populer awal tahun 2000an....). Alhasil secara rating pun serial ini tergolong biasa-biasa saja, meski penonton serial ini terbilang cukup banyak.
Pada tanggal 4 April 2018 silam, NBC mengumumkan kalau Season Ketiga Shades of Blue yang akan tayang 17 Juni 2018 mendatang akan menjadi Season Terakhir dari serial ini.
8. ASH VS EVIL DEAD
Serial komedi horor ini merupakan lanjutan dari film layar lebar Evil Dead yang diproduksi Sam Raimi tahun 2013. Bekerja sama dengan Ivan Raimi dan Tom Spezialy, Sam Raimi membuat serial televisi ini dan menawarkannya kepada Jaringan televisi Starz. Starz menyetujui dan serial ini pun diproduksi serta tayang tanggal 31 Oktober 2015 di Starz.
Aktor Bruce Campbell kembali dipercaya untuk memerani Ash Williams, karakter yang juga diperaninya di film layar lebar Evil Dead versi pertama (1981). Saat pertama kali tayang, serial televisi Ash vs Evil Dead mendapatkan respon yang sangat positif dari para kritikus. Meski menampilkan banyak adegan sadis, namun para kritikus dapat menerimanya. Bahkan Sam Raimi disebut telah berhasil mengembalikan kejayaan film horor klasik ini dengan mengubahkan menjadi serial layar televisi.
Sayang, pujian para kritikus tidak lantas membuat serial ini diminati para penonton. Terbukti jumlah penontonnya yang terus menurun. Season pertama serial ini ditonton oleh lebih dari 437,000 penonton. Namun selanjutnya, jumlah penonton tidak meningkat dan terus menurun. Bahkan di Season Ketiga, jumlah penonton telah menurun hingga 175,000 orang.
Melihat respon penonton yang terus menurun terhadap serial ini, maka Starz pun memutuskan untuk menghentikan produksi serial ini.
Episode terakhir Ash vs Evil Dead - episode ketiga puluh - tayang di Amerika tanggal 29 April 2018.
9. ONCE UPON A TIME
Serial ini adalah serial drama fantasi yang sangat populer dari Jaringan televisi ABC. Pertama kali tayang tangga 23 Oktober 2011, serial ini mengisahkan tentang Emma Swan (Jennifer Morrison), seorang wanita muda yang tinggal di Boston, Massachusetts, yang ternyata merupakan anak dari Putri Salju dan Pangeran Tampan. Dia kemudian masuk ke dunia fantasi bernama Storybrooke dan berhadapan dengan Ratu Jahat.
Sepanjang petualangan Emma, dia bertemu dengan banyak karakter cerita dongeng, diantaranya Pinokio dan Jiminy Jengkrik, Rumplestiltskin, Belle, Red Riding Hood, Wicked Witch of the West, Cinderella, Rapunzel, Beowulf, Jafar (dari Aladin), Robin Hood, dan Elsa (dari film animasi Frozen).
Cerita dongeng yang nyeleneh ini terbukti mampu menyihir penonton hingga dengan setia terus mengikuti setiap episodenya. Sebenarnya serial ini memang sudah direncanakan untuk diakhiri di Season Keenam. Namun karena penonton menghendaki serial ini diperpanjang, ABC pun memperpanjang serial ini menjadi Season Ketujuh.
Alur dalam Season Ketujuh terpaksa diubah karena keluarnya Jennifer Morrison dari serial itu pasca Season Keenam dan menolak melanjutkan perannya di Season Ketujuh. Di season terakhir, ceritanya dibuat menjadi "soft-reboot", di mana mengisahkan kembali kejadian yang dialami Emma tapi kini dialami oleh Lucy (Alison Fernandez), cucu Emma. Meski penonton serial ini masih sangat banyak (rata-rata episode ditonton lebih dari 2 juta penonton), namun ABC sudah memutuskan untuk tidak melanjutkan lagi serial ini. Selain karena ceritanya sudah tuntas, mereka tidak merasa perlu lagi memaksakan kelanjutan cerita serial televisi ini.
Episode terakhir Once Upon A Time ditayangkan tanggal 18 Mei 2018 silam, dan merupakan episode ke-155 dari total 7 episode.
10. THE EXPANSE
Serial produksi jaringan televisi Syfy ini merupakan serial televisi fiksi-ilmiah paling cerdas saat ini dan digemari banyak orang. Diadaptasi dari novel berjudul sama karya James S.A. Corey, serial ini mengetengahkan Detektif Josephus Miller (Thomas Jane), Pemimpin PBB Chrisjen Avasarala (Shohreh Aghdashloo), dan staf pesawat ruang angkasa Jim Holden (Steven Strait) bekerja sama untuk membongkar konspirasi yang dilakukan pemerintah yang membahayakan kedamaian antar-galaksi dan keselamatan hidup manusia.
Serial televisi The Expanse pertama kali tayang 23 November 2015 dan mendapat sambutan yang sangat baik dari penonton serta kritikus. Bahkan serial ini berhasil meraih berbagai penghargaan bergengsi di dunia pertelevisian.
Sayang, serial ini terpaksa berhenti di Season Ketiga setelah Alcon Entertainment - pemegang hak produksi novel The Expanse - hanya menjual hak produksi novel tersebut untuk 3 Season saja. Syfy sendiri tidak berencana untuk membeli hak produksi untuk Season keempat dikarenakan jumlah penonton yang mulai menurun.
Rencana penghentian produksi The Expense diketahui oleh para fans yang kemudian membuat petisi dengan 100,000 tanda tangan, meminta agar serial tersebut tidak dihentikan produksinya. Mereka bahkan melobi Amazon Studio dan Netflix untuk melanjutkan proses produksi serial tersebut, jika Syfy tidak mau lagi memproduksinya. Bahkan beberapa aktor terkenal seperti Wil Wheaton, George R.R. Martin, Patton Oswalt, dan Andreas Morensen ikut menandatangani petisi.
Sayang, jumlah penonton tidak bertambah seiiring dengan penayangan Season Kedua The Expense. Rata-rata penonton Season KeduaThe Expanse adalah 1.05 juta (Season Pertama adalah 1.43 juta penonton.perepisode). Dengan hasil demikian, Syfy akhirnya mengakhiri produksi serial televisi The Expense.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment