Showing posts with label thor. Show all posts
Showing posts with label thor. Show all posts

Informasi Terbaru Avengers 4 .... Sejauh Ini ....


Meski penayangan Avengers 4 masih sangat lama (Mei 2019), tetapi penonton sepertinya sudah tidak sabar untuk menantikan kelanjutan cerita dari Avengers : Infinity War yang sempat mengejutkan beberapa waktu lalu. Bagaimana nasib dunia? Benarkah Thanos hanya bisa dikalahkan oleh Captain Marvel? Bagaimana nasib para superhero Avengers yang masih hidup?

Pertanyaan-pertanyaan yang mengusik para penonton dan penggemar Avengers ini membuat mereka berusaha menggali dan mengetahui cerita Avengers selanjutnya. Para pendukung Avengers 4 menyadari "kejahilan" para fans, sehingga untuk membuat mereka makin penasaran, semua kru dan pendukung Avengers 4 telah memutuskan untuk tutup mulut dan tidak akan membuka spoiler apapun yang berhubungan dengan film tersebut.

Namun sehebat-hebatnya mereka menutupi, tetap ada saja penonton cerdas yang mampu mengorek informasi dari orang dalam Marvel's Comic. Dan berikut ini adalah kumpulan informasi terbaru tentang film Avengers yang berhasil digali, dan saya kumpulkan....


AVENGERS 4 AKAN "NYAMBUNG" DENGAN AVENGERS 1
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari majalah online The Express, disebutkan bahwa para anggota Avengers yang tersisa akan melakukan perjalanan waktu dan kembali ke masa awal saat Avengers baru terbentuk.

Hal ini terlihat dari beberapa teaser foto yang baru-baru ini dirilis oleh Marvel's Studio yang menampilkan wajah Captain America yang bersih dan klimis tanpa janggut serta seragam yang dikenakan adalah seragam dari seri pertama Avengers. Hal yang sama juga terjadi pada foto Black Widow yang masih berambut merah, bukan pirang seperti yang tampak di Avengers : Infinity War.

Majalah Atlanta pun berhasil mendapatkan foto di mana para kru film saat ini sedang membuat ulang setting lokasi yang sama persis seperti yang digunakan di film The Avengers (2012).

Jika semua benar, maka dapat dipastikan bahwa cerita Avengers 4 nanti akan mengisahkan tentang perjalanan waktu yang dilakukan Avengers untuk menghentikan Thanos. Dan mereka semua akan kembali ke masa awal di mana semua kekacauan ini terjadi.



HAWKEYE AKAN MENJADI RONIN 
Banyak penonton berspekulasi tentang ketidakhadiran Hawkeye (Jeremy Renner) di film Avengers : Infinity War. Meski demikian, Marvel's Studio sudah memastikan kalau Hawkeye akan muncul di Avengers 4.

Menurut majalah online Weibo, Clint Burton / Hawkeye akan muncul dengan penampilan dan seragam baru. Jika merunut pada alur komik New Avengers #30 (2007) di mana Hawkeye pergi ke Jepang untuk belajar ilmu pedang dan menjadi Ronin,  kuat dugaan dalam Avengers 4, Hawkeye akan muncul tidak saja dengan panah tetapi juga dengan membawa pedang sebagai senjatanya. Perubahan Hawkeye juga bisa menjadi penjelasan alasannya muncul kembali dan membantu Avengers.

Seperti Anda ingat, dalam Infinity War, Hawkeye disebutkan bersembunyi dan keluarganya dalam perlindungan Negara. Kemungkinan besar keluarga Hawkeye ikut menghilang saat Thanos menggunakan Infinity Gauntlet. Akibat hal itu, Hawkeye marah dan keluar dari persembunyiannya.



TONY STARK MEMBUAT INFINITY GAUNTLET TANDINGAN
Sebelum film The Infinity Wars dirilis, ada banyak gosip dan berita yang muncul seputar film tersebut. Namun tidak ada yang seakurat kabar yang dibuat oleh seorang Penulis online berinisial 4chan. Entah beruntung, atau memang merupakan orang dalam Marvel's Studio, 4chan secara mengejutkan berhasil meramalkan dengan "nyaris" sangat akurat hal-hal yang akan muncul di film The Infinity Wars, termasuk Thanos yang mengorbankan Gamora untuk mendapatkan Soul Stone.

Untuk Avengers 4 pun, 4chan secara mengejutkan merilis informasi alur tentang Tony Stark yang akan membuat Infinity Gauntlet tandingan guna menghadapi Thanos. Tony Stark akan meminta bantuan Ant-Man untuk melakukan perjalanan ke masa lalu guna mengumpulkan batu-batu Infinity dari 5 masa yang berbeda. Thanos mengetahui rencana itu dan berusaha menghentikan rencana Tony Stark.



HULK AKAN MUNCUL MENJADI "PROFESOR HULK"
Ketidakmampuan Bruce Banner memunculkan Hulk untuk menghadapi Thanos di film The Infinity War, jelas meninggalkan banyak pertanyaan dan kekecewaan dalam hati penonton. Namun tidak banyak yang menyadari kalau apa yang terjadi pada Hulk di The Infinity War merupakan awal dari sebuah perubahan besar dalam diri Hulk di seri selanjutnya.

Menurut alur cerita komik epik The Incredible Hulk (2007) yang dibuat Peter David, Bruce Banner berusaha untuk membuat dirinya bisa bersinergi dengan Hulk. Untuk itu, Banner melakukan berbagai penelitian hingga akhirnya berhasil mengubah Hulk menjadi bagian dalam dirinya, sehingga muncullah Profesor Hulk yang tidak lain merupakan perpaduan antara wujud Hulk namun dengan pikiran dan perilaku Bruce Banner. Berbeda dengan Hulk, maka Profesor Hulk ditampilkan mengenakan pakaian (tidak lagi telanjang dada).

Hal ini dikonfirmasi oleh 4chan yang menyebutkan kalau dalam The Avengers 4 nanti, Hulk akan lebih banyak berperan, terutama dalam pertarungan melawan Thanos. Dengan menjadi Profesor Hulk, maka Bruce Banner mampu mengendalikan Hulk dan memunculkan mahluk hijau tersebut kapanpun dia mau tanpa perlu marah terlebih dahulu.



MATINYA STEVE ROGERS
Seperti prediksi saya setahun silam, karakter Captain America / Steve Rogers akan diceritakan tewas. Meski The Infinity Wars dia tidak tewas, tetapi dapat dipastikan karakter ini akan menemui ajalnya di Avengers 4. Banyak fakta yang sudah mengkonfirmasi hal ini. Salah satunya adalah tidak adanya perpanjangan kontrak kerja antara Chris Evans (pemeran Captain America) dengan Marvel's Studio yang mana pertanda Chris Evans tidak akan muncul lagi di seri-seri MCU (Marvel's Cinematic Universe) mendatang.

Dalam komik Civil War pun sebenarnya sudah menceritakan tentang kematian Captain America, sehingga sudah dapat dipastikan kalau kematian Captain America bukan hoax. Menurut The Express, Captain America dan Thor akan bertarung melawan Thanos. Dalam pertarungan itu, kedua superhero ini akan tewas di tangan Thanos.



IRON MAN PUNYA ANAK
Gwyneth Paltrow akan muncul kembali di Avengers 4. Namun kali ini dia akan tampil tidak hanya menjadi Pepper Potts - sekretaris Tony Stark - melainkan kekasih sekaligus istri Stark yang sedang hamil.

Seperti yang ditampilkan dalam trilogi The Iron Man, hubungan Tony dan Pepper sudah berlangsung cukup lama. Meski ditampilkan hanya sebatas hubungan kerja, tetapi sebenarnya mereka pun menjalin hubungan asmara. Dan sepertinya hubungan itu sudah sepantasnya ditampilkan dalam Avengers 4 sebagai hubungan yang lebih serius lagi.

Dalam seri tersebut, Pepper Potts sedang hamil tua, dan Tony Stark akan segera memiliki anak. Masalahnya : Akankah kejadiran anak Tony Stark dapat mempengaruhi emosi serta perhatiannya saat bertarung melawan Thanos nanti?



MUSUH TERBARU AVENGERS : SKRULLS
Para penggemar komik Avengers tentu tahu siapa Skrulls. Ya, dia adalah salah satu musuh terkuat Avengers yang sama berbahayanya seperti Thanos.

Munculnya Captain Marvel di seri Avengers 4 mendatang memunculkan spekulasi kalau seri Avengers 4 akan menjadi awal dari epik "Kree-Skrull War" (Perang Kree-Skrull) dan juga merupakan awal dari The Avengers yang baru (masuk ke Fase MCU keempat).

"Kree-Skrull War" sendiri merupakan serial komik Avengers yang dirilis tahun 1971 - 1972 (Avengers #89 - 97) dan merupakan komik pertama yang menampilkan kolaborasi antara Avengers, Fantastic Four, dan X-Men. Komik tersebut mengisahkan tentang kedatangan Captain Marvel dari Planet Kree untuk membantu para superhero di bumi menghadapi radiasi dari Negative Zone. Komik ini menjadi salah satu komik legendaris yang kemudian memunculkan sekuel-sekuel laris Avengers selanjutnya (New Avengers : Iluminati, Avengers Forever, dan Captain America Reborn).



DEADPOOL AKAN MUNCUL DI AVENGERS 4 (?)
Meski belum ada konfirmasi resmi, tetapi baru-baru ini beredar foto yang menunjukkan adanya karakter Deadpool pada saat proses pengambilan gambar Avengers 4. Tampak Chris Evans (mengenakan pakaian Captain America) berjalan di depan, diikuti sosok Deadpool.

Apakah Deadpool benar-benar akan muncul di Avengers 4? Jika ya, apakah dia akan membantu Avengers melawan Thanos? Atau justru akan menjadi musuh? Sampai saat ini belum ada informasi detil tentang peran Deadpool di film Avengers 4. Yang pasti, kehadirannya akan membuat film Avengers 4 makin seru, dan kocak.

10 Gosip Avengers : Infinity War yang Tidak Ingin Anda Ketahui


Meski Avengers : Infinity War baru akan tayang Mei 2018 mendatang, tapi kehebohan film tersebut sudah terasa sejak hari ini. Hal ini cukup wajar karena Avengers : Infinity War digadang-gadang akan menjadi seri Marvel Cinematic Universe (MCU) paling seru yang pernah dibuat.

Meski Captain America : Civil War (2016) sudah terbilang cukup seru - di mana para anggota Avengers saling bertarung dan akhirnya bubar - namun hal itu belum ada apa-apanya dibandingkan Avengers : Infinity War. Hal ini dikarenakan dalam Avengers : Infinity War mendatang - selain para superhero Marvel yang sudah muncul duluan di Captain America : Civil War (anggota The Avengers, plus Spider-Man, Black Panther, dan Ant-Man) - akan muncul juga para superhero Marvel lain, yang sebelumnya sudah tampil dalam film solo mereka : Doctor Strange dan Guardians of the Galaxy.

Ditambah lagi musuh yang akan dihadapi The Avengers dan para Superhero itu bukan musuh biasa. Dia adalah Thanos, musuh super dari ruang angkasa yang tidak dapat mati. Selain Thanos, Loki - saudara angkat Thor - akan muncul untuk bertarung kembali dengan para superhero The Avengers.

Di tengah hingar-bingar para fans dunia yang bersiap menyambut kehadiran Avengers : Infinity War, ternyata ada gosip tidak sedap yang sedang berhembus. Gosip ini sangat meresahkan para fans Avengers karena pasca Avengers : Infinity War - yang merupakan akhir dari Fase Ketiga MCU - akan terjadi perubahan besar-besaran dalam cerita Avengers mendatang. Sehingga dapat dipastikan, saat masuk Fase Keempat MCU, cerita yang ditampilkan akan banyak mengalami perubahan ekstrim yang bakal bikin banyak fans kejang-kejang dan jantungan.

Dan berikut ini adalah 10 Gosip paling "menakutkan" tentang Avengers : Infinity War yang tidak ingin didengar oleh para fans Avengers di dunia. Kira-kira apa saja ya gosipnya?

1. AKAN ADA SUPERHERO YANG TEWAS DI AVENGERS : INFINITY WAR
Yep.... Inilah berita yang sangat ditakuti oleh para fans The Avengers. Meski kematian superhero bukanlah hal aneh di dunia komik, tetapi ini akan menjadi kisah kematian superhero pertama yang akan diangkat di layar lebar. Tentu saja banyak pro dan kontra terkait dengan rencana produser film untuk mematikan salah satu dari para superhero The Avengers. Bahkan tidak sedikit fans yang menuliskan petisi, menolak rencana "pembunuhan" superhero The Avengers di Avengers Infinity War nanti.

Benarkah akan ada superhero The Avengers yang akan tewas? Hingga hari ini belum ada satu pun pihak Marvel yang membuka suara. Semuanya bungkam.

Meski berita ini masih sebatas gosip, tetapi sudah ada beberapa orang yang membuat prediksi dan menerawang kira-kira superhero mana yang berpotensi untuk "dimatikan". Dan 5 Superhero yang berada di posisi teratas sebagai superhero yang "pantas untuk dimatikan" adalah : Nick Fury, Hulk, Thor, Hawkeye, dan The Falcon.

Kalau menurut Anda?



2.  ROBERT DOWNEY JR AKAN DIGANTI SETELAH AVENGERS : INFINITY WAR
Berita mengejutkan selanjutnya adalah tentang Robert Downey Jr, pemeran Tony Stark alias Iron Man. Dikabarkan kalau Avengers : Infinity War akan menjadi film terakhir Robert Downey Jr bermain sebagai Iron Man. Dan dalam Fase Keemat MCU, peran Tony Stark atau Iron Man akan digantikan orang lain.

Ini jelas berita yang tidak mengenakkan sekaligus menyedihkan. Pasalnya Robert Downey Jr sudah sangat identik dan pas dengan peran sebagai Tony Stark. Lalu mengapa dia harus diganti?

Penjelasannya cukup sederhana : Saat ini Robert Downey Jr sudah berusia 52 tahun, dan dia akan berusia 53 tahun saat Avengers : Infinity War ditayangkan, dan akan berusia 55 tahun saat seri Avengers atau Iron Man berikutnya tayang di Fase Keempat MCU (jika dirata-rata waktu produksi 1 seri MCU adalah 2 tahun). Artinya, dengan usia yang sudah tidak muda lagi, Robert Downey Jr akan cukup kesulitan untuk melakukan banyak adegan aksi dalam film tersebut. Terlebih staminanya pun sudah tidak seperti dulu lagi, sehingga dapat dipastikan akan sulit bagi penonton untuk melihat Iron Man banyak duduk diam daripada melakukan aksi melawan para musuhnya.

Ada gosip yang mengatakan kalau Para Petinggi Marvel sedang berdiskusi untuk mencari pemeran yang lebih muda untuk memerani karakter Tony Stark. Hal ini bertujuan agar karakter Tony Star terlihat lebih segar dan gagah. Meski demikian, hingga hari ini belum ada konfirmasi mengenai hal ini.



3. SAMUEL L. JACKSON AKAN DIGANTI SETELAH AVENGERS : INFINITY WAR
Satu lagi berita yang mengejutkan adalah : Adanya rencana untuk mengganti Samuel L. Jackson pasca Avengers : Infinity War nanti. Banyak fans yang tidak percaya hal ini, mengingat Samuel L. Jackson sudah sangat pas untuk memerani karakter Nick Fury.

Meski perannya tidak sebanyak superhero lain di Avengers, tetapi keberadaan Nick Fury sangat berperangaruh dalam setiap kisah di MCU. Terlebih Samuel L. Jackson membawakan karakter Nick Fury dengan sangat berwibawa, membuat banyak orang kagum padanya.

Perlu Anda ketahui kalau saat ini Samuel L. Jackson sudah berusia 68 tahun. Dan ketika Avengers : Infinity War ditayangkan tahun depan, dia telah berusia 69 tahun. Apabila harus muncul lagi di Fase Keempat MCU, maka usianya telah memasuki 71 tahun.

Dengan usia sedemikian tua, dapat dipastikan aktivitas Samuel L. Jackson akan semakin terbatas. Penonton pun akan sadar dengan hal ini. Sehingga meski dipaksa, kehadiran Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury akan terasa sangat mengganggu. Hal ini akan sangat tidak menguntungkan, baik untuk Samuel L. Jackson, maupun film MCU mendatang. Karena itu, ada kemungkinan karakter Nick Fury atau sosok Samuel L. Jackson tidak akan kita lihat lagi setelah Avengers : Infinity War.

Itulah mengapa banyak orang menduga kalau sosok Nick Fury akan menjadi sosok superhero yang akan "dimatikan" di film Avengers : Infinity War nanti. Dalam sebuah pooling mengenai superhero yang akan tewas di film tersebut, Nick Fury berada di posisi puncak. Ini menandakan kalau penonton pun memaklumi kondisi Samuel L. Jackson, sehingga mereka sudah rela jika pada akhirnya tokoh karismatik Nick Fury harus tewas di film Avengers : Infinity War mendatang.



4. KARAKTER SPIDER-MAN TIDAK AKAN PUNYA RUANG BERKEMBANG DI AVENGERS : INFINITY WAR
Apa yang kurang dari Spider-Man? Sosok Superhero Laba-Laba ini merupakan satu-satunya superhero yang filmnya paling sering dibuat. Spider-Man sudah mengalami 2 kali reboot, dan mengalami 3 kali penggantian pemeran (Tobey MacGuire, Andrew Garfield, dan Tom Holland).

Spider-Man memiliki basis fans yang sangat besar di seluruh dunia. Artinya, popularitas superhero ini sangat tinggi dan perannya di film superhero, terutama Avengers sangat dinantikan para penggemarnya.

Meski demikian, President Marvel Comics Kevin Feige mengingatkan penggemar untuk tidak terlalu berharap karakter ini akan banyak berperan di film Avengers : Infinity War. Bahkan jika dibandingkan dengan Captain America : Civil War, kemunculan Spider-Man akan jauh lebih sedikit,dan bisa dikatakan karakternya tidak akan berkembang di film tersebut.

Hal ini terbilang wajar, karena akan ada 30 superhero yang muncul di film Avengers : Infinity War. Jadi sangat tidak mungkin membahas setiap superhero satu-persatu. Selain itu, fokus film tersebut adalah para anggota Avengers, sehingga fokus cerita pasti akan lebih banyak mengulas tentang Captain America, Iron Man, Black Widow, Hulk, Thor, dan Hawkeye.

Meski demikian, para penggemar tidak perlu kecewa, karena Spider-Man sudah dipastikan akan muncul di sekuel film Spider-Man : Homecoming yang akan tayang Juli 2019 mendatang. Film tersebut akan menjadi film pertama dan pembuka dari Fase Keempat MCU.



5. AVENGERS DISSAMBLED AKAN MENJADI SEKUEL AVENGERS : INFINITY WAR
Mimpi terburuk para fans Avengers adalah jika komik Avengers Dissambled diadaptasi ke dalam film layar lebar dan menjadi sekuel dari Avengers : Infinity War. Karena Avengers Dissambled akan menjadi akhir dari seluruh rangkaian perjuangan para Avengers, yang juga berarti akhir dari dunia MCU. Tentu saja para fans tidak rela kalau Avengers berhenti sampai di sini saja.

Sebagai informasi, Avengers Dissembled (dirilis Agustus 2004 - Januari 2005) adalah komik crossover hasil kreasi komikus Brian Michael Bendis yang mengetengahkan berakhirnya masa kejayaan para superhero Avengers yang ditandai dengan beragam kejadian yang mengejutkan : Tony Stark memutuskan untuk mengakhiri identitas Iron Man selamanya serta meninggalkan The Avengers. Thor meninggal dalam pertempuran Ragnarok terakhir. Ant-Man dan Hawkeye pun meninggal. Para Avengers yang tersisa memilih untuk mengasingkan diri, sehingga pada akhirnya The Avengers pun secara resmi bubar.

Komik ini menjadi kontroversi karena menampilkan banyaknya anggota The Avengers yang tewas dalam pertempuran. Kematian para superhero yang tragis itu banyak disesalkan oleh para fans. Meski akhirnya kisah Avengers Dissambled dilanjutkan dengan munculnya The New Avengers, tetap saja Avengers Dissambled menjadi kisah mimpi buruk para fans The Avengers.

So... kini Anda paham kan mengapa banyak penggemar The Avengers menolak keras jika Avengers Dissambled diadaptasi ke layar lebar, apalagi dijadikan sekuel dari Avengers : Infinity War?



6. THE AVENGERS DIBUBARKAN, DIGANTIKAN THE NEW AVENGERS
Ini juga gosip yang bisa bikin para penggemar Avengers kejang-kejang dan menangis bombay : Di Fase Keempat MCU mendatang, ada rencana untuk membubarkan The Avengers dan menggantinya dengan The New Avengers.

Jika Anda seorang penggemar komik fanatik The Avengers, tentu tahu kalau ada komik berjudul The New Avengers yang pernah dirilis Marvel Comics pada tahun 2005 - 2010. Komik yang dibuat Brian Michael Bendis dan David Finch itu mengetengahkan tentang terbentuknya kelompok Avengers yang baru setelah Steve Rogers (Captain America yang asli) tewas. Peran Captain America kemudian diambil alih oleh Bucky Barnes (alias The Winter Soldier), yang kemudian mengajak beberapa superhero lain untuk bergabung.

Maka bergabunglah dalam tim tersebut : Spider-Man, Ronin, Ms Marvel, Mockingbird, Spider-Woman, dan Luke Cage (Pimpinan The New Avengers).

Komik The New Avengers dirilis dalam kurun waktu tertentu dan terbagi menjadi 4 volume :
Volume 1 : 2005 - 2010
Volume 2 : 2010 - 2012
Volume 3 : 2013 - 2015
Volume 4 : 2015 - sekarang

Pada Volume 4, keanggotaan The New Avengers mengalami perubahan yang sangat signifikan, di mana hampir semuanya adalah superhero baru. Kepemimpinan The New Avengers saat itu dipegang oleh Hawkeye, dengan anggota : Wiccan, Hulkling, Squirrel Girl, Pod, Power Man, dan White Tiger. Namun kemudian Hawkeye mengundurkan diri dari kepemimpinan The New Avengers, sehingga kelompok tersebut goyah serta mengalami perpecahan.

Para fans sangat kuatir jika dalam Fase Keempat, Marvel akan membubarkan The Avengers dan menggantikannya dengan The New Avengers. Pasalnya para karakter The New Avengers (terutama yang muncul di Volume 4), hampir semuanya adalah orang baru dan belum terlalu akrab buat para fans Avengers, sehingga sudah pasti karakter mereka kurang berkesan dibandingkan karakter anggota The Avengers yang original.



7. BLADE AKAN TAMPIL DI FASE KEEMPAT MCU, TAPI TIDAK DIPERANI WESLEY SNIPE
Tahun 1998, Marvel Comic pernah merilis film superhero berjudul Blade. Film yang disutradarai Stephen Norrington ini mengisahkan tentang pahlawan super Blade - vampir berdarah manusia - yang melindungi para manusia dari vampir. Film ini sangat sukses, dan membuat nama Wesley Snipe - pemeran Blade - menjadi sangat terkenal. Snipe dianggap banyak fans Marvel Comics sebagai satu-satunya pemeran yang sangat cocok memerani Blade.

Di Fase Keempat MCU pasca Avengers : Infinity War, Blade akan muncul kembali. Belum dipastikan akan tampil dalam film sendiri atau bergabung dalam salah satu seri The Avengers. Yang dapat dipastikan dari film ini adalah : Wesley Snipe tidak akan ikut serta dan bermain sebagai Blade.

Berita ini cukup mengagetkan para fans mengingat banyak dari mereka yang sangat berharap Wesley Snipe dapat tampil kembali membawakan peran Blade.

Meski demikian, keputusan Para Petinggi Marvel Comics sudah bulat kalau mereka tidak akan mengajak Wesley Snipes jika karakter Blade benar-benar dimunculkan pada Fase Keempat MCU. Hal ini dikarenakan usia Wesley Snipes sudah tidak muda lagi, yaitu sudah 54 tahun. Dengan postur tubuh yang tidak muda lagi, tentu agak janggal jika dia harus memerani karakter yang abadi dan tidak pernah tua. Dengan alasan itulah, maka Marvel Comics berencana untuk mencari pemeran baru Blade.

Anda mau mencoba ikut casting sebagai Blade?



8. HOWARD THE DUCK AKAN TAMPIL DI FASE KEEMPAT MCU. SERIUS LOH ????
Meski banyak orang bilang gosip ini hanya gurauan belaka, tetapi ada banyak petunjuk yang disebarkan Marvel Comics yang mengindikasikan kalau Howard the Duck akan menjadi salah satu film yang akan muncul di Fase Keempat MCU.

Petunjuk pertama yang paling kentara dapat dilihat pada post-credit film Guardians of the Galaxy (2014), di mana karakter Howard the Duck muncul di sana. Biasanya apa yang ditampilkan dalam post-credit film MCU akan selalu menjadi pertanda akan munculnya karakter itu di salah satu seri MCU berikutnya, entah berdiri sendiri atau bergabung dengan kelompok lain.

Petunjuk kedua adalah kesuksesan film Deadpool (2016). Seperti yang kita ketahui, Deadpool adalah film produksi Marvel Comics yang sangat sukses tahun lalu. Padahal film ini menampilkan superhero yang tergolong aneh dan tidak biasa. Jika Deadpool yang begitu aneh saja bisa sukses, apalagi Howard the Duck?

Dan petunjuk terakhir adalah pernyataan Kevin Feige, Produser dan Presiden Marvel Studios, yang sempat mengatakan kalau pada Fase Keempat MCU nanti, mereka akan memunculkan banyak karakter aneh yang tidak umum. Besar kemungkinan Howard The Duck akan menjadi satu diantaranya.

Sebagai informasi, Howard the Duck adalah karakter fiksi karya Penulis Steve Gerber dan Val Mayerik. Karakter ini pertama kali muncul di komik Adventure into Fear #19 (Desember 1973). Berbeda dengan karakter superhero yang biasa dibuat Marvel Comics, Howard the Duck adalah karakter nyeleneh yang berhadapan dengan kasus-kasus aneh yang tidak lazim.

Sebagai Pahlawan Pembela Kebenaran, Howard tidak memiliki kekuatan apapun. Dia hanya memiliki kemampuan bela diri yang dikenal dengan sebutan Quak-Fu. Dia pun memiliki kemampuan supranatural yang diperolehnya dari Doctor Strange. Dalam kondisi terdesak, Howard akan mengeluarkan baju pelindung yang disebut "Iron Duck", yang mana baju ini dapat melindunginya dari tembakan, memancarkan cahaya dari dada, serta semburan api dari kedua tangannya.

Selain tampil dalam komiknya sendiri, Howard the Duck sering juga menjadi bintang tamu di komik lain, seperti Generation X, Spider-Man, Wolverine, dan The X-Men. Bahkan dalam komik Civil War 2, Howard the Duck ikut juga bertarung bersama The Avengers menghadapi Thanos.

Pada tahun 1986, Howard the Duck pernah diangkat ke layar lebar dengan judul Howard : A New Breed of Hero (a.k.a. Howard the Duck). Film yang disutradarai Williard Huyck dan diperani Chip Zien, Lea Thompson, Jeffrey Jones, dan Tim Robbins tersebut mengisahkan tentang kehidupan Howard the Duck saat menjadi bebek normal yang tinggal di Planet Duckword, hingga akhirnya pindah ke bumi dan menjadi superhero. Sayangnya film yang diproduksi Lucas Films tersebut gagal saat dirilis, sehingga dengan cepat dilupakan orang.



9. THE DEFENDERS AKAN ADA DI FASE KEEMPAT MCU, TAPI TIDAK DENGAN PEMERANNYA
Gosip yang cukup santer terdengar juga, setelah Avengers : Infinity War, Marvel Comics berencana untuk menggabungkan karakter Marvel serial televisi dengan karakter layar lebar.

Seperti yang Anda ketahui, beberapa waktu lalu, Marvel Comics bekerja sama dengan Netflix merilis beberapa serial superhero Marvel : Daredevil, Jessica Jones, Luke Cage, Iron Fist, dan yang teranyar The Defenders. Empat serial pertama yang dirilis Netflix terbilang sangat sukses, sehingga dapat dipastikan serial televisi The Defenders (yang menampilkan keempat superhero tersebut) akan meraih kesuksesan yang sama saat dirilis Agustus 2017 mendatang.

Sayangnya, kabar buruk yang berhembus : para pemeran karakter Daredevil, Jessica Jones, Luke Cage, dan Iron Fist di serial televisi tidak akan memerani karakter tersebut untuk versi layar lebarnya. Sebaliknya, Marvel Comics akan mencari pemain baru untuk memerani keempat karakter itu.

Kabar ini tentu sangat mengecewakan para fans The Defenders, mengingat pemeran 4 karakter superhero tersebut (Charlie Cox sebagai Matt Murdock / Dare Devil, Krysten Ritter sebagai Jessica Jones, Mike Colter sebagai Luke Cage, dan Finn Jones sebagai Danny Rand / Iron Fist) sudah dianggap sangat pas memerani karakter yang mereka bawakan.

Mudah-mudahan gosip ini tidak benar .....



10. AVENGERS : INFINITY WARS AKAN MENJADI AKHIR DARI CERITA THE AVENGERS
Dan terakhir, kabar yang paling mengejutkan adalah Avengers : Infinity Wars akan menjadi akhir dari seluruh cerita The Avengers. Yep.... meski tidak diungkap terbuka, namun banyak orang berkeyakinan kalau Avengers : Infinity Wars memang dibuat sebagai seri terakhir. Fakta yang terlihat paling jelas adalah film ini akan dirilis dalam 2 seri (seri pertama dirilis Mei 2018 dan seri berikutnya dirilis Mei 2019).

Fakta kedua adalah Marvel Studios baru-baru ini telah mengakuisisi kepemilikan hak produksi The X-Men dari 20th Century Fox. Artinya, ada kemungkinan The X-Men dan The Avengers akan dipersatukan dalam sebuah film.

Apabila disatukan, tentu tidak mungkin menggunakan para pemeran The X-Men dan The Avengers yang sekarang karena kesemua aktor di kedua film itu rata-rata sudah memiliki basis fans mereka masing-masing. Akibatnya jika film tersebut terlalu menonjolkan karakter dari salah satu kelompok superhero itu, dapat dipastikan akan menuai kecaman dari fans mereka. Karena itu, untuk menghindari pertikaian antar fans, maka tidak ada cara lain : Semua aktor pendukung The X-Men dan The Avengers harus aktor baru semua.

Dengan demikian, tentu saja cerita yang disajikan haruslah cerita baru yang tidak ada hubungannya dengan cerita yang sekarang (agar The X-Men dan The Avengers dapat disatukan dalam satu cerita). Jadi ada kemungkinan, dalam Fase Keempat MCU nanti kisah yang disajikan akan sama sekali baru dengan kumpulan superhero yang baru pula.


Shock? Kaget? Jantungan?

Tenang.... Ini baru gosip. Kebenarannya baru bisa kita ketahui setelah tahun 2019 mendatang.

Sementara itu...

Selamat menantikan Avengers : Infinity War tahun depan ....