Showing posts with label journey to the west. Show all posts
Showing posts with label journey to the west. Show all posts

Recommended Movie - WU KONG (悟空传 )


Judul Film            : Wu Kong
Sutradara              : Derek Kwok
Pemeran                : Eddie Pang, Ni Ni, Shawn Yue, Oho Ou, Zheng Shuang
Tanggal tayang     : 17 Juli 2017

Kisah Kera Sakti Sun Wu Kong adalah kisah yang sangat legendaris yang telah ratusan kali diadaptasi, baik dalam bentuk komik, drama panggung, film layar lebar, hingga serial televisi. Kisah Sun Wu Kong yang ditulis di Kitab Journey To The West (西游记 - Xi You Chi; Perjalanan Ke Barat) tidak saja populer di Tanah Tiongkok, tetapi juga di kawasan Asia, tetapi juga Amerika Serikat, Eropa, dan Australia.

Dengan berjalannya waktu, Kisah Sun Wu Kong mengalami perubahan yang cukup signifikan, khususnya saat Stephen Chow merilis dwilogi film A Chinese Odyssey (1995). Alih-alih mengisahkan petualangan Sun Wu Gong bersama Gurunya (Thang Sam Chong) dan dua orang Saudara Seperguruannya (Ju Ba Cie dan Wu Jing), film A Chinese Odyssey justru menceritakan kisah cinta Sun Wu Kong. Cerita "nyeleneh" ini di luar dugaan sukses luar biasa. Hingga hari ini, kisah cinta Sun Wu Kong menjadi cerita yang unik dan banyak diadaptasi oleh para sutradara film Hong Kong.

Dan adaptasi terbaru dari kisah cinta Sun Wu Kong adalah film berjudul Wu Kong. Film ini merupakan adaptasi dari novel internet berjudul The Legend of Wu Kong yang ditulis oleh Jin He Zai.

Film ini mengambil setting 500 tahun sebelum Sun Wu Kong membuat Kekacauan di Kerajaan Kahyangan. Alkisah di masa itu, Kahyanan adalah tempat para dewa yang sangat tentram. Tapi suasana tenang Kahyangan berubah ketika seekor Iblis Raksasa mengamuk dan menghancurkan Kahyangan. Terjadilah pertarungan antara para Dewa melawan Raksasa tersebut, di mana para Dewa berhasil menghancurkan Sang Raksasa.

Tubuh Sang Raksasa yang terbuat dari batu hancur berkeping-keping dan jatuh ke bumi. Saat tiba di bumi, sisa tubuh Sang Raksasa menjelma menjadi gunung batu karang bernama Gunung Gao Huo. Di dalam gunung tersebut lahirnya seekor kera berjantung batu. Kera itu hidup bahagia dengan mahluk bumi yang tinggal di sekitar Gunung Gao Huo.

Mengetahui gunung tersebut "melahirkan" seekor kera batu, maka Ratu Kahyangan (Faye Yu) mengerahkan Pasukan Kahyangan untuk menghancurkan Gunung Gao Huo. Dan seketika itu juga, semua mahluk hidup - kecuali Sang Kera Batu - musnah. Mengetahui seluruh sahabatnya ditumpas Ratu Kahyangan, Sang Kera Batu memendam dendam dan berniat membalaskan dendam. Dia kemudian diangkat murid oleh seorang Pendeta Buddha dan diberi nama Sun Wu Kong.

Tiga ratus tahun kemudian, Sun Wu Kong (Eddie Pang) diangkat dan dipekerjakan di Khayangan setelah membuat kekacauan di bumi. Di kahyangan dia berkenalan dengan seorang Pembantu Istana bernama Ah Zi (Ni Ni), yang tidak lain adalah anak dari Ratu Kahyangan, sekaligus adik dari Dewa Mata Elang Er Lang Sheng / Yang Jian (Shawn Yue).

Karena ingin membalaskan dendam pada Ratu Kahyangan, Wu Kong pun bertarung habis-habisan dengan Er Lang dan Juan Lian (Qiao Shan), Pengawal Ratu Kahyangan. Pertarungan tersebut justru membuat mereka jatuh ke Gunung Gao Huo. Di sana, mereka kehilangan kekuatan mereka dan menjadi manusia biasa. Pada saat itulah, Ratu Kahyangan menurunkan Pasukan Kahyangan-nya untuk menghabisi Wu Kong, Er Lang, dan Juan Lian. Ternyata Ratu Kahyangan memang berniat menghabisi Wu Kong karena ingin menguasai Jantung Batu milik Wu Kong. Dengan jantung itu, Ratu dapat mengendalikan takdir hidup seluruh mahluk hidup di muka bumi.

Dalam pertarungan melawan Ratu Kahyangan, Ah Zi tewas. Melihat orang yang dicintainya tewas, Wu Kong berang, dan melakukan pertarungan habis-habisan melawan Ratu Kahyangan. Mungkinkah Wu Kong akan menang?

Film ini dipenuhi banyak sekali adegan emosional yang menguras air mata. Untuk pertama kalinya, Penonton akan menyaksikan Wu Kong yang tidak berdaya dibantai oleh Pengawal Kahyangan. Selain itu, perasaan Penonton pun disiksa dengan "sangat kejam" saat adegan Ah Zi dihabisi Ratu Kahyangan di hadapan Wu Kong. Kedua adegan itu begitu menyayat hati, dan dijamin dapat membuat Penonton menangis terharus.

Biasanya film-film adaptasi Journey To The West ditayangkan di Tahun Baru Imlek. Namun kali ini kondisinya berbeda, di mana film Wu Kong justru ditayangkan di pertengahan tahun, yaitu di tanggal 13 Juli 2017. Meski demikian, animo penonton tetap luar biasa, sehingga film ini meraih box-office dengan perolehan pendapatan hingga US$ 130 juta. Sebuah penghasilan yang luar biasa !!!