Recommended Korean Drama - CRIMINAL MINDS (크리미널 마인드)




Judul Serial               : Criminal Minds
Jaringan Televisi       : tvN
Pemeran                    : Lee Joon Ki, Moon Chae Won, Son Hyun Joo
Total Episode            : 20
Tanggal tayang          : 26 Juli - 28 September 2017

Sejak minggu lalu, Korea Selatan diramaikan dengan sebuah serial televisi super-keren berjudul Criminal Minds. Jika Anda juga sering menonton serial televisi Hollywood, sepertinya sudah dapat menduga kalau serial ini ada hubungannya dengan serial televisi Criminal Minds yang masih tayang di jaringan televisi Negara Paman Sam tersebut.

Yep... memang benar. Serial televisi Korea Criminal Minds ini merupakan remake dari dari serial televisi berjudul sama tersebut. Berbeda dengan serial televisi Hollywood - di mana setiap episode teridiri dari cerita yang berdiri sendiri - maka dalam versi Korea ini setiap episode memiliki keterkaitan cerita satu dengan yang lain, sehingga tidak mungkin ditonton secara terpisah. Terlebih lagi di akhir setiap episode selalu dibuat menggantung, sehingga menimbulkan penasaran penonton untuk menunggu episode selanjutnya.

Criminal Minds mengisahkan tentang sekelompok tim investigasi khusus yang merupakan bagian dari Divisi Kepolisian Korea Selatan National Criminal Investigation (NCI). Kelompok ini merupakan tim yang bertugas mempelajari perilaku para kriminal agar dapat mengetahui karakter dan metode kejahatan yang dilakukannya. Dengan demikian, kepolisian mampu mendeteksi gerak-gerik sang pelaku dan mencegahnya melakukan tindak-kejahatan lagi.

Secara umum, serial Criminal Minds terbilang cukup seru dan menegangkan. Jadi, daripada diceritain alurnya, mungkin lebih baik Anda menontonnya sendiri ya...



ABOUT : CRIMINAL MINDS
Seperti yang saya tulis di atas, serial Korea Criminal Minds merupakan remake dari salah satu serial televisi Hollywood paling populer saat ini berjudul Criminal Minds.  Serial tersebut merupakan kreasi Jeff Davis dan pertama kali tayang tanggal 22 September 2005 di Jaringan Televisi CBS.

Criminal Minds mengangkat cerita sebuah Tim Penyidik bernama Behavioral Analysis Unit (BAU) yang merupakan bagian dari NCAVC (National Center of the Analysis of Violent Crime (NCAVC) dan merupakan salah satu divisi dari FBI (Federal Bureau of Investigation).

Tim BAU adalah tim khusus yang menggunakan berbagai ilmu dan pengetahuan perilaku (Behavioral Science) dalam mengungkap sebuah kasus kejahatan. Lewat teknik tersebut, mereka dapat mengetahui gerak-gerik dan rencana pelaku kriminal, sehingga mampu mencegah tindakan kejahatan berikutnya yang akan dilakukan sang pelaku.

Sejak pertama kali ditayangkan hingga hari ini, serial Criminal Minds menjadi salah satu serial televisi paling populer di dunia, bersaing ketat dengan serial NCIS. Saat ini, serial Criminal Minds telah tayang sebanyak 316 episode yang terbagi dalam 13 Season.

Selain Criminal Minds, CBS juga merilis spin-off serial tersebut, yaitu Criminal Minds : Suspect Behavior (ditayangkan 16 Februari -6 September 2011) dan Criminal Minds : Beyond Borders (ditayangkan sejak 16 Maret 2016 - hari ini).

Sayangnya, serial Criminal Minds : Suspect Behavior kurang mendapatkan respon yang positif dari penonton, sehingga harus berakhir setelah tayang 8 episode.

Sedangkan Criminal Minds : Beyond Borders mendapatkan respon yang sangat positif, sehingga kini masih tayang dan telah masuk Season Kedua.



No comments:

Post a Comment